Qualcomm salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia saat ini sedang mengembangkan teknologi terbaru dibidang Chipset Prosessor smartphone. Sekarang perusahaan Qualcomm lagi mengembangkan chipset Snapragon 865 dengan SoC seri 700 Dimana Chipset tersebut dibuat khusus untuk smartphone masa depan yang mendukung jaringan internet 5G.
Kedepannya pihak Qualcomm akan menggandeng beberapa brand Smartphone untuk bekerja sama dalam menciptakan infrastruktur baru untuk teknologi 5G bersama sama. Ditambah pihak Qualcomm mengklaim bahwa saat ini sedang menggarap sebuah project dan ada 60 Flagship dari berbagai brand ikut ambil bagian dalam hal project tersebut.
Jajaran Flagship yang ikut ambil bagian dalam project 5G ada Sony Xperia 1 II, Samsung Galaxy S20, dan Xiaomi Mi 10 dan masih banyak lagi list nama nama yang akan menggunakan Snapdragon 865 serta support 5G. Besar kemungkinan OPPO Find X2, Blackshark 3 dan ASUS ROG Phone 3 ikut ambil bagian dalam project pengembangan yang dilakukan oleh Qualcomm.
Nampaknya Qualcomm akan serius dalam mengembangkan teknologi dan inovasi terbaru bisa dilihat beberapa tahun kebelakang mulai dari 3G berubah dengan sangat pesat ke 4G dan sebentar lagi akan hadir 5G dimana kamu bisa mendapatkan akses internet yang sangat cepat dari biasanya.
Tertarik? Yuk kumpulin uang dari sekarang juga untuk membeli smartphone Flagship berteknologi Snapdragon 865 dan berkoneksi 5G.






Rines
Latest posts by Rines (see all)
- TCL Hadirkan Smartphone Android Dengan Sistem Baterai Bisa Di Lepas Dengan Nama TCL IonX - January 31, 2023
- 5 Hero Terkuat di Mobile Legends: Bang Bang - January 30, 2023
- Rekomendasi Build Item Hero Martis di Mobile Legends - January 29, 2023