Sugarlive, Aplikasi Live Streaming Bikinan Anak Bangsa

Bertempat di Shy Rooftop 9 Januari 2019 kemarin Sugarlive mengadakan soft launching. Terdengar kurang familiar? Well, mungkin karena Sugarlive memang baru akan dilaunching dalam waktu dekat ini.

Sugarlive sendiri adalah aplikasi livestreaming pertama di Indonesia yang 100% murni buatan anak bangsa. Dibuat oleh orang Indonesia, diisi oleh orang Indonesia, dimodali oleh orang Indonesia, dan untuk masyarakat Indonesia.

Di tengah perkembangan teknologi sekarang ini banyak aplikasi aplikasi keren karya anak bangsa bermunculan, sebut saja gojek, tokopedia, bukalapak, ovo , jenius, dan sebagainya. Semua aplikasi ini secara garis besar memiliki tujuan yang sama yakni memudahkan hidup dan memberikan solusi bagi masyarakat Indonesia.

Livestreaming sendiri bukanlah sebuah hal yang baru, sempat booming di Indonesia pada tahun 2018 kemarin, aplikasi livestreaming disambut hangat di tengah masyarakat Indonesia.

Pun begitu belum ada aplikasi livestreaming asli buatan anak Indonesia seperti Sugarlive ini. Melihat peluang ini CEO Sugarlive.id , Pak Arie Setiawan selaku CEO Sugarlive menyatakan beliau ingin menghadirkan sarana berekspresi baru bagi masyarakat Indonesia. Beliau ingin menghadirkan sebuah aplikasi livestreaming yang Indonesia banget.

Di jaman sekarang ini masyarakat lebih mudah berekspresi, salah satunya melalui livestreaming, para content creator bisa menyampaikan pesan mereka pada dunia melalui sentuhan pada layar ponsel mereka.

Dengan cara ini pula anak muda Indonesia bisa lebih mengekspresikan dirinya kepada dunia. Sugarlive juga akan memberikan dukungan secara penuh kepada para konten kreator lokal agar dapat menciptakan konten kreatif yang menarik, menghibur, edukatif, ekspresif, dan yang paling penting : Indonesia banget.

Baca juga : Huawei Hadirkan Y7 Pro, Baterai Besar, Harga Terjangkau

Beda dari aplikasi livestreaming yang lain.

Satu hal yang paling membedakan tentunya adalah karena ini semuanya 100% murni buatan anak bangsa. Tapi selain itu para pengembang aplikasi Sugarlive juga memperhatikan trend dan memberikan inovasi inovasi yang lebih untuk para content creator dan masyarakat Indonesia.

Dengan hadirnya para pekerja lokal di Sugarlive maka Sugarlive bisa menjadi platform livestreaming lokal yang lebih paham dan mengerti konsumen utamanya : konsumen lokal.

Karena ini adalah aplikasi livestreaming maka aksesnya tidak terbatas pada Indonesia saja, Sugarlive bisa dinikmati hingga mancanegara. Sugarlive juga ingin turut mengharumkan nama Indonesia di dunia internasional terlebih untuk budaya, kesenian, dan pariwisata Indonesia agar lebih terkenal lagi di mata dunia.

Acara ini juga dihadiri oleh para undangan baik dari media, influencer, hingga content creator yang sudah tidak sabar untuk menunggu kehadiran Sugarlive di Indonesia. Keseruan acara terasa dari awal hingga akhir, mulai dari sesi perkenalan apa itu Sugarlive, visi misi Sugarlive, serta apa yang membedakan Sugarlive dari aplikasi livestreaming lainnya yang sudah terlebih dahulu hadir di Indonesia.

Dengan adanya soft launching ini , Sugarlive ingin secara khusus memperkenalkan aplikasi livestreaming ini di Indonesia. Para content creator juga bisa mulai mempersiapkan konten yang akan mereka persembahkan mulai dari sekarang. Kemudian setelah aplikasi Sugarlive rilis secara resmi ke pasaran, mereka sudah bisa memamerkan karyanya pada dunia dan berinteraksi langsung dengan para penggemarnya di berbagai penjuru dunia saat itu juga, mendengarkan feedback, komentar, dan apresiasi dari para penggemarnya.

Hadirnya Sugarlive di Indonesia juga berarti ajang masyarakat Indonesia untuk unjuk gigi kepada dunia. Ini saatnya untuk menunjukkan pada dunia kalau Indonesia itu hebat, Indonesia itu besar, dan aplikasi buatan anak bangsa tidak kalah kerennya dari aplikasi lain.

Facebooktwitterredditpinterestlinkedinmail
The following two tabs change content below.

Mikhail Surjadi

Penggemar gadget, penyuka makanan, hobi olahraga dan fotografi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *