MSI Creator 17, Laptop Content Creation dengan Layar Mini LED Pertama di Dunia

Micro-Star International (MSI), produsen laptop gaming dan content creation terpercaya di dunia, kini menghadirkan produk laptop terbaik bagi para gamer dan content creator. Tak hanya menghasilkan laptop gaming berkualitas tinggi, MSI juga berupaya meningkatkan kualitas laptop content creation miliknya dengan berbagai fitur dan teknologi revolusioner. Dan kali ini, MSI tanpa ragu menghadirkan laptop content creation pertama di dunia yang memiliki teknologi layar Mini LED, yaitu MSI Creator 17. Layar Mini LED mampu memberikan akurasi warna terbaik dan pengalaman visual yang memukau bagi seluruh kreator profesional.

Laptop bertenaga hingga prosesor Intel Core i9 generasi ke-10 dengan layar berukuran 17.3 inci ini menawarkan tingkat kecerahan mencapai 1000 nits dengan resolusi 4K yang diklaim dua kali lebih terang dibandingkan layar LED atau OLED. Teknologi ini memungkinkan 240 zona kontrol peredupan lokal (local dimming zone) yang mampu membuat penggunaan daya menjadi lebih irit. Mini LED mampu memberikan visual yang nyata dengan warna putih paling cerah dan warna hitam paling pekat, disempurnakan dengan visual yang lebih tajam dan lebih detail dibanding jenis layar lainnya. MSI Creator 17 adalah laptop pertama yang telah memenuhi standar Display HDR 1000, memiliki gamut warna yang luas hingga 100 persen DCI-P3 untuk menghadirkan warna yang mendekati nyata.

“Layar Mini LED memiliki performa terbaik dan kompleks dengan menggabungkan kelebihan dari berbagai jenis layar. Belum pernah ada produsen laptop yang berani menggunakan layar ini sebelumnya, bahkan layar TV sekalipun hanya beberapa yang menggunakan teknologi ini.”

Ralph Wang, MSI NB Sales & Marketing Director.

Layar Mini LED yang memberikan kecerahan tingkat tinggi serta gambar dengan warna alami menjadikannya sebagai sebuah kebutuhan bagi para kreator. Layar Mini LED memungkinkan konten kreator untuk memilih warna sesuai keinginan dan keperluan. Layar ini semakin sempurna dengan kemampuannya untuk mendeteksi setiap detail warna di saat gelap. Mini LED adalah solusi lengkap dari seluruh kebutuhan para kreator.

MSI juga menyadari bahwa sistem pendingin merupakan komponen yang tak kalah penting pada sebuah laptop. Pembuangan panas yang tidak sempurna memberikan dampak negatif terhadap komponen laptop lainnya, yang berakhir dengan performa yang tidak maksimal. MSI membekali Creator 17 dengan sistem pendingin Cooler Boost Trinity+ yang menggunakan 3 kipas dan 7 heat pipes. Sistem pendingin andalan MSI ini bekerja maksimal dalam menangani masalah suhu tinggi dan meminimalisir penggunaan daya.

Daya tarik lainnya yang dimiliki Creator 17 adalah sistem keamanan yang memungkinkan penggunanya untuk mengakses Creator 17 hanya dengan teknologi pendeteksi wajah dan pembaca sidik jari. Keamanan dan kenyamanan adalah prioritas bagi para kreator, MSI menyiasati hal tersebut dengan menggandeng Windows Hello untuk menciptakan teknologi baru yang didukung autentikasi FIDO 2 terbaru. Anda dapat mengakses Creator 17 tiga kali lebih aman, lebih mudah, dan lebih cepat dibandingkan menggunakan kata sandi pada umumnya.

Creator 17 telah dirancang sedemikian rupa untuk menjadi rekan terbaik para kreator. Bagi kreator profesional yang menginginkan laptop dengan kualitas gambar terbaik dan kecerahan yang sangat luar biasa, Creator 17 adalah jawabannya. Terlepas dari berbagai teknologi inovasi yang dimilikinya, Creator 17 dipoles dengan sentuhan desain yang estetik, stylish, dan minimalis.

Tabel Spesifikasi

Creator 17 A10SGSCreator 17 A10SFS
ProsesorIntel® CoreTM i7-10875H+HM470 Comet lakeIntel® CoreTM i7-10875H+HM470 Comet lake
GrafisNVIDIA GeForce® RTX 2080 Super Max-Q, GDDR6 8GBNVIDIA GeForce® RTX 2070 Super Max-Q, GDDR6 8GB
Layar17.3″ UHD (3840*2160), HDR1000 mini LED, 60Hz DCI-P3 100%17.3″ UHD (3840*2160), HDR1000 mini LED, 60Hz DCI-P3 100%
KeyboardBacklight Keyboard PutihBacklight Keyboard Putih
Penyimpanan2TB NVMe PCIe Gen3x4 SSD1TB NVMe PCIe Gen3x4 SSD
MemoryDDR IV 16GB*2 (2666MHz)DDR IV 16GB*2 (2666MHz)
WLANIntel Wi-Fi 6 AX201(2*2 ax) + BT5Intel Wi-Fi 6 AX201(2*2 ax) + BT5
WebcamIR HD CameraIR HD Camera
Audio2x 2W Duo Wave Speaker, Hi-Res Audio Certified, Nahimic2x 2W Duo Wave Speaker, Hi-Res Audio Certified, Nahimic
I/O Ports1x Thunderbolt 3 w/ PD charging, , 1x USB-C 3.2 Gen 2 w/Display Output, 3x USB-A 3.2 Gen 1, 1x MicroSD (Support UHS-III), 1x HDMI 2.0, 1x Mic, 1x Headphone-out1x Thunderbolt 3 w/ PD charging, , 1x USB-C 3.2 Gen 2 w/Display Output, 3x USB-A 3.2 Gen 1, 1x MicroSD (Support UHS-III), 1x HDMI 2.0, 1x Mic, 1x Headphone-out
Kapasitas Baterai4 Cell, 82Whr4 Cell, 82Whr
OSWindows 10 Home / Home Plus For 3EM PPPWindows10 Home / Home Plus For 3EM PPP
Dimensi396.1 x 259.4 x 20.25 mm / 2.4kg (miniLED: 2.5kg)396.1 x 259.4 x 20.25 mm / 2.4kg (miniLED: 2.5kg)
Garansi2 tahun2 tahun
HargaRp 63.999.000Rp 50.999.000
Creator 17 A10SE
ProsesorIntel® CoreTM i7-10875H+HM470 Comet lake
GrafisNVIDIA GeForce® RTX 2060, GDDR6 6GB
Layar17.3″ UHD (3840*2160), HDR1000 mini LED, 60Hz DCI-P3 100%
KeyboardBacklight Keyboard Putih
Penyimpanan512GB NVMe PCIe SSD
MemoryDDR4-2666, 2 Slot, Max 64GB
WLANIntel Wi-Fi 6 AX201(2*2 ax) + BT5
WebcamIR HD Camera
Audio2x 2W Duo Wave Speaker, Hi-Res Audio Certified, Nahimic
I/O Ports1x Thunderbolt 3 w/ PD charging, , 1x USB-C 3.2 Gen 2 w/Display Output, 3x USB-A 3.2 Gen 1, 1x MicroSD (Support UHS-III), 1x HDMI 2.0, 1x Mic, 1x Headphone-out
Kapasitas Baterai4 Cell, 82 Whr
OSWindows10 Home / Home Plus For 3EM PPP
Dimensi396.1 x 259.4 x 20.25 mm / 2.4kg (miniLED: 2.5kg)
Garansi2 tahun
HargaRp 40.999.000
Facebooktwitterredditpinterestlinkedinmail

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *