Main Game Lebih Nyata dengan OPPO Reno6 & TWS yang Sempurna!

Mungkin kita lebih mengenal seri Reno dari OPPO sebagai ponsel pintar yang menawarkan keunggulan di sektor kameranya. Beragam fitur dan teknologi, khususnya yang berhubungan dengan kecerdasan tiruan, mampu memberikan hasil foto maupun video layaknya diambil dengan perangkat profesional. Bahasan tentang kemampuan foto/video pada seri Reno, khususnya Reno6 ini bisa disimak pada artikel berjudul “OPPO Reno6 Wujudkan Sentuhan Videografi Profesional bagi Semua Kalangan” yang telah kami terbitkan beberapa waktu yang lalu.

Untuk peminat fotografi maupun videografi atau lebih sering kita sebut sebagai content creator, OPPO Reno6 memang perangkat yang sangat tepat untuk memenuhi kebutuhan tersebut, namun bagaimana dengan urusan gaming?

Nah, ini menariknya! Meskipun Reno6 digadang-gadang sebagai ponsel pintar untuk content creator, namun untuk para gamers, OPPO Reno6 mampu menjelma menjadi ponsel gaming yang bisa diandalkan. Ini sama sekali bukan tanpa alasan, karena banyak faktor yang mendukung keberadaan Reno6 sebagai ponsel gaming yang sempurna.

Alasan OPPO Reno6 Sebagai Ponsel Gaming

Mungkin banyak yang memandang sebelah mata kemampuan Reno6 sebagai ponsel gaming. Tetapi bisa dipastikan, mereka yang beranggapan demikian salah besar. Kita akan bahas satu per satu dari sisi perangkat keras OPPO Reno6 terlebih dahulu.

Prosesor

Yang pertama adalah prosesornya, di mana Reno6 telah menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 720G yang mendukung Qualcomm Snapdragon Elite Gaming. Qualcomm Snapdragon Elite Gaming merupakan kombinasi dari perangkat keras dan perangkat lunak yang telah dikonfigurasi secara optimal untuk aktivitas bermain game. Game-game populer peringkat atas seperti PUBG Mobile, Lineage II Revolution dan Fortnite dapat dijalankan pada OPPO Reno6 dengan sempurna.

RAM & Storage

Yang kedua adalah RAM atau memori. OPPO Reno6 memiliki RAM yang tergolong sangat besar untuk saat ini, yaitu 8GB dengan tipe LPDDR4X. RAM jenis ini mampu memberikan kecepatan transfer hingga 34,1 Gbps namun dengan efisiensi daya 15% lebih rendah daripada generasi sebelumnya. Kombinasi prosesor dan RAM yang kencang akan memberikan performa gaming yang cepat dan mulus. OPPO Reno6 juga dilengkapi dengan memori penyimpanan dengan teknologi UFS 2.1 sebesar 128GB. Dengan kapasitas sebesar ini, beberapa game terbaru dapat diinstall dan dimainkan tanpa kendala kehabisan ruang penyimpanan.

Pernah mengalami ponsel lambat karena RAM penuh? OPPO Reno6 punya teknologi baru yang bernama RAM Expansion. Teknologi ini mampu mengubah ruang kosong pada penyimpanan menjadi RAM virtual. Ada tiga pilihan besaran penyimpanan yang bisa diubah menjadi RAM virtual, yaitu mulai dari 2GB, 3GB dan 5GB. Alhasil, RAM OPPO Reno6 jika diekspansi, minimalnya adalah 10GB dan maksimalnya mencapai 13GB. Teknologi ini sangat penting bagi mereka yang sering bekerja atau beraktivitas secara multi-tasking di ponsel pintar mereka.

Display

Aspek ketiga yang sangat penting dalam aktivitas bermain game adalah layarnya. Layar OPPO Reno6 memiliki bentang seluas 6,4 inci dengan model punch-hole dan panel berjenis AMOLED. Panel layar jenis AMOLED mampu memberikan kontras warna yang tinggi, yang sangat dibutuhkan oleh para gamers saat sedang bermain game. Selain itu, layar Reno6 memiliki refresh rate mencapai 90 Hz dengan touch sampling rate mencapai 180 Hz. Refresh rate tinggi berguna untuk menampilkan perubahan pada layar dengan cepat, meminimalkan efek lag. Sementara touch sampling rate adalah kecepatan layar dalam merespon sentuhan jari dan menerjemahkannya menjadi perintah, baik itu pergerakan karakter maupun aksi seperti menembak, mengisi ulang amunisi, atau berlindung, tergantung game yang sedang dimainkan.

Bermain game Marvel Future Revolution di OPPO Reno6 dengan setting grafis High.

Baterai Isi Cepat 50W & Sistem Pendingin Berlapis

OPPO Reno6 memiliki baterai dengan kapasitas 4310 mAh yang relatif masih cukup besar untuk saat ini. Gamers bisa bermain selama beberapa jam dengan Reno6 tanpa masalah, sampai tiba saatnya mengisi ulang baterainya kembali. Di sinilah salah satu keunggulan Reno6 terlihat. Dengan teknologi 50W Flash Charge, Reno6 mampu terisi penuh dalam tempo 45 menit saja. Alhasil, Reno6 dapat digunakan kembali dengan segera. Teknologi pengisian cepat ini dijamin aman karena memiliki 5 layer protection dan telah mengantongi sertifikasi TUV Rheinland Safe Fast-Charge System.

Selain memperhatikan soal keamanan saat pengisian baterai, OPPO Reno6 juga tidak melupakan urusan sistem pendingin. Kita semua paham bahwa perangkat dengan performa tinggi akan melepaskan panas lebih banyak. Oleh sebab itu, Reno6 menerapkan Multi-Cooling System sebagai solusi pembuangan panasnya.

Multi-Cooling System pada OPPO Reno6 menggunakan paduan aluminium dan baja dengan konduktivitas thermal tinggi untuk memastikan kekuatan perangkat yang lebih baik. Sementara tiga lapisan grafit digunakan pada bingkai penutup atas dan pada bagian baterai. Gel konduktif ditambahkan pada bagian motherboard dan selembar grafit dengan ketebalan 0.01 mm ditempelkan pada bagian speaker, chip dan prosesor. Sebuah foam ditambahkan pada papan pelindung baterai sebelum akhirnya sebuah lembaran baja diletakkan pada penutup casing bawah sebagai lapisan terakhir.

Ringkas & Ringan

Aktivitas bermain game, jarang sekali dilakukan dalam waktu yang sebentar. Minimal 15 menit lah untuk setiap game, apalagi yang berjenis MOBA (Multiplayer Online Battle Arena), jika bertemu dengan lawan yang sepadan, 30 menit hingga 1 jam lamanya sungguh tidak terasa. Apa yang terjadi jika bobot ponsel pintar yang digunakan untuk bermain game tergolong berat? Pasti pergelangan tangan dan jari terasa cepat lelah dan tidak nyaman. OPPO Reno6 punya bobot yang relatif ringan, hanya 173 gram saja. Selain itu, dimensi Reno6 juga sangat tipis dan ringkas. Dengan ukuran 159.1 mm × 73.3 mm × 7.8 mm, menjadikan Reno6 nyaman digenggam saat dimainkan dalam waktu yang cukup lama.

Fitur Penting Pengubah Reno6 Menjadi Mesin Gaming

Kalau tadi kita banyak membahas dari sisi perangkat kerasnya, sekarang kita beralih ke sisi perangkat lunak alias software-nya. Let’s go!

Kehadiran sistem operasi ColorOS 11.1 versi terbaru membawa beragam fitur yang sanggup mengubah OPPO Reno6 menjadi sebuah ponsel gaming yang tidak disangka-sangka. Fitur utama yang boleh dikatakan menjadi pusat kendali ponsel pintar agar mampu menyesuaikan performa sesuai kebutuhan aktivitas penggunanya adalah..

HyperBoost 4.0

Hyper Boost adalah solusi optimasi sistem yang dikembangkan oleh OPPO dengan memanfaatkan dan mengatur sumber daya pada sistem operasi untuk peningkatan kinerja ponsel yang lebih baik, pada aplikasi game dan aplikasi non-game. Fitur ini bisa diakses dengan mudah melalui icon Game Space. Ada 3 mode yang bisa dipilih, yaitu Low power mode, Balanced mode dan pastinya Pro Gamer mode untuk performa gaming Reno6 yang paling maksimal.

Quick Startup

Dalam keadaan aktif, fitur ini akan mempercepat proses loading game-game favorit sehingga permainan dapat langsung dimulai. Beberapa game yang sudah dioptimalkan antara lain PUBG (Nonaktif 25,5 detik / Aktif 0,8 detik) dan Free Fire (Nonaktif 13,95 detik/ Aktif 0,75 detik). Menunggu memang bukan hal yang menyenangkan untuk dilakukan, Reno6 memahami itu dan membuat setiap detik dalam permainan menjadi lebih bermakna.

Bullet Screen Notification

Saat sedang bermain game, notifikasi pesan yang muncul bisa jadi sangat mengganggu konsentrasi yang bisa menyebabkan kekalahan. Memang notifikasi ini bisa kita matikan, namun adakalanya kita ingin mengetahui pesan-pesan yang mungkin saja penting, yang ditujukan untuk kita ketika kita sedang bermain. Reno6 memiliki fitur Bullet Screen Notification yang tetap dapat memunculkan pesan di layar permainan tanpa mengganggu konsentrasi. Di sini kita bisa mengatur kecepatan scrolling pesan sekaligus tingkat transparansinya.

Game Focus Mode

Bagi para gamers yang benar-benar tidak ingin diganggu dengan segala macam notifikasi dan panggilan komunikasi, mode ini benar-benar pilihan yang sangat tepat. Mode ini benar-benar dirancang untuk mereka yang ingin fokus di dalam permainan, khususnya saat ingin meningkatkan ranking, status karakter pemain, maupun menaklukkan level yang cukup sulit.

Fitur-fitur tersebut dapat memberikan kenyamanan dan ketenangan saat sedang bermain game di Reno6. Namun, apakah itu semua sudah cukup? Mengapa tidak kita coba untuk masuk lebih dalam ke dunia game yang sedang kita mainkan? Dengan bantuan IOT yang tepat, tentu saja.

Perangkat IOT Pendukung Gaming di Reno6

Perangkat IOT yang tepat untuk menjadi pasangan Reno6 dalam urusan gaming adalah OPPO Enco Buds atau OPPO Enco Air. Perangkat berupa TWS (True Wireless System) ini mampu mentransmisikan suara game dari ponsel Reno6 dengan tingkat latensi yang sangat rendah. OPPO Enco Air True Wireless Earphone memiliki latensi 94 ms, sementara OPPO Enco Buds dengan mode gaming akan memberikan latensi yang lebih rendah yakni 80 ms. Untuk mengaktifkannya cukup ketuk 3 kali pada bagian earbud, sesederhana itu. Latensi yang rendah membuat suara dalam permainan sinkron dengan suara yang didengar melalui TWS yang kita gunakan.

Fitur ANC (Active Noise Cancellation) yang dimiliki kedua TWS ini, dipadukan dengan Game Focus Mode dari Reno6, membuat gamers tenggelam dalam dunia game yang sedang dimainkan. Komunikasi antar rekan setim dapat dilakukan dengan kualitas audio yang jernih dan jelas. Kombinasi antara Reno6 dengan Enco Buds atau Enco Air benar-benar menjadikan kedua perangkat ini (Reno6 dan TWS Enco) sebagai perangkat ultimate untuk bermain game.

Ringkasan Spesifikasi dan Harga Reno6 dan TWS Enco

Kesimpulan

OPPO Reno6 sanggup berperan sebagai ponsel gaming berkat spesifikasi perangkat keras dan perangkat lunak yang dimilikinya. Tambahan aksesoris yang mendukung aktivitas gaming seperti TWS Enco yang memiliki latensi rendah, serta teknologi active noise cancellation yang akan meredam suara bising di lingkungan sekitar, mampu membawa gamers terhanyut ke dalam dunia permainan yang sedang dimainkannya. Dengan kisaran harga 5 jutaan saja, OPPO Reno6 dan TWS Enco layak untuk dijadikan senjata utama bagi mereka yang ingin membuktikan diri sebagai yang terbaik di dunia game yang mereka gemari.

Facebooktwitterredditpinterestlinkedinmail
The following two tabs change content below.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *