Guide dan Build Jean Genshin Impact Agar Performa dan Skill Lebih Optimal

Karakter unik di game Genshin Impact yang sangat fleksibel untuk apa saja adalah Jean. Kamu bisa memainkannya sebagai utility karena kemampuan untuk mendukung serangan utama dan mengobati. Namun, Jean juga bisa dipakai untuk menyerang musuh secara langsung dengan damage yang besar. Untuk keperluan tersebut, kamu perlu mengetahui Guide Jean Genshin Impact.

Build Jean Genshin Impact

Konsep untuk game ini sebenarnya bukan hal baru. Namun, daya tarik bukan sebatas gameplay yang seru. Dengan sistem open world, pemain memiliki berbagai kemungkinan untuk mengembangkan game dan karakter. Hal tersebut juga diterapkan untuk Jean. Skill dan build yang tepat akan memberikan performa maksimal.

Daftar Skill Jean Genshion Impact

Build Jean Genshin Impact_4

Game ini memiliki berbagai karakter dengan skill unik dan berbeda. Kamu membutuhkan waktu untuk paham satu per satu. Langkah awal adalah memulai dari Jean. Dengan karakter ini, kamu akan mempunyai tim yang solid dan kuat. Pengetahuan tentang skill juga berguna terkait Cara bermain Jean Genshin Impact. Simak daftar berikut untuk penjelasan lebih lanjut:

● Favonius Bladework

Favonius Bladework merupakan serangan level normal dari Jean. Kamu bisa memakainya untuk menyerang hingga lima kali beruntun. Selanjutnya, skill ini juga mampu mengeluarkan angin untuk melempar musuh. Karakter dapat menyerang dari atas dan memberikan damage lumayan saat terkena langsung.

● Gale Blade

Jean menggunakan elemen angin sehingga skill utama dengan basis ini adalah Gale Blade. Saat diaktifkan, karakter mengeluarkan seperti putaran angin yang langsung menyerang musuh. Skill ini mirip versi normal tetapi lebih besar sehingga damage juga meningkatkan. Skill lain adalah memakai angin untuk tameng di sebelum menyerang. Jean menggunakannya saat stamina dalam kondisi berkurang.

● Dandelion Breeze

Elemental burst milik Jean disebut Dandelion Breeze. Saat dipakai, karakter mengeluarkan angin yang melingkupi tubuh dengan skala besar. Putarannya semakin membesar lalu meluas sehingga mengenai musuh dan teman. Jika yang terkena adalah musuh, mereka akan menerima damage yang sangat tinggi. Sebaliknya, skill ini akan meningkatkan regenerasi HP dan healing saat mengenai tim terdekat.

Build Jean Genshin Impact

Build Jean Genshin Impact_3

Aspek selanjutnya adalah Build Jean Genshin Impact. Kamu membutuhkan item dan build khusus untuk meningkatkan skill dan performa karakter ini. Bagian berikut ini menjelaskan apa saja yang dibutuhkan untuk hal tersebut.

● Anemo Support Build

Senjata bisa memakai Skyward Blade atau Favonius Sword. Kamu pilih salah satu dan siapkan keduanya sesuai dengan kebutuhan. Senjata pertama mampu meningkatkan kecepatan dan ATK terutama untuk elemental burst. Agar healing dan regenerasi lebih optimal, pakai senjata kedua.

Item untuk Jean adalah Noblesse Oblige or Viridescent venerer. Untuk yang pertama, kamu sudah sering melihatnya dipakai mayoritas karakter lain. Item kedua meningkatkan damage yang signifikan saat memakai skill elemen.

● Physical build

Jean dapat diubah dari support menjadi penyerang utama. Untuk kebutuhan tersebut, pakai senjata Aquila favonia or Prototype Rancour. Keduanya mampu memberikan damage langsung yang besar. Selanjutnya, siapkan item seperti Gladiator’s Finale dan Bloodstained Chivalry. Kamu pakai salah satu sesuai dengan situasi. Masing-masing berfungsi meningkatkan kapabilitas serangan fisik.

Dari penjelasan diatas, kamu mengetahui bahwa Jean buka karakter support biasa. Healing dan regenerasi akan diberikan langsung sehingga tim lebih kuat saat menyerang dan bertahan. Jika kamu harus memilih permainan yang efektif, Jean harus ada di salah satu tim. Dari skill dan build, kamu bisa mengerti bagaimana agar Cara bermain Jean Genshin Impact lebih efisien dan efektif.

Facebooktwitterredditpinterestlinkedinmail

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *