Tinggal dua minggu lagi hingga peluncuran OnePlus 5 dan kali ini akan ada event offline nya juga jadi gak usah tuh pake yang namanya cardboard lagi untuk melihat event nya OnePlus. Tapi apa sih yang akan diawarkan oleh OnePlus kepada penggemarnya ? Nah berikut bocorannya.
RAM yang Besar
Bocoran baru dari Evan Blass mengisyaratkan OnePlus 5 akan hadir dengan Snapdragon 835 dengan clock speed 2.35Ghz dan RAM 8GB. Yup betul, 8GB, OnePlus 5 memiliki RAM dua kali lebih besar dibandingkan Samsung Galaxy S8. Semoga saja manajemen RAM di OS Oxygen berjalan efektif
"OnePlus 5 powered by 2.35GHz octa-core Snapdragon 835 processor and 8GB of RAM will release on 22 June 2017 as an exclusive at Amazon.in."
— Evan Blass (@evleaks) June 7, 2017
Warna Merah, Red OnePlus
Untuk sebuah perusahaan dengan logo berwarna merah, kabel data berwarna merah, tentunya tidak aneh kalau ponselnya berwarna merah juga kan ? Nah kali ini kabarnya akan ada varian warna merah dari OnePlus , merah ceriah!!
Hasil Foto yang Baik di Malam Hari
Belakangan ini beredar gambar hasil jepretan dari dual camera setup OnePlus 5 di weibo, situs jejaring asal cina. Kabarnya OnePlus bekerjasama dengan DxO untuk meningkatkan kualitas kameranya dan dari hasil foto yang terlihat bagus di malam hari menunjukkan kamera ponsel ini akan memiliki bukaan yang lebih besar dibandingkan pendahulunya.
Oke itu sekilas bocoran yang beredar sampai sekarang, bentuk aslinya bakalan ketahuan nanti tanggal 20 Juni nanti.
Eh tapi… kayanya pernah lihat OnePlus 5 ini di… mana ya? Hmm… berasa déjà vu ga sih ?






Mikhail Surjadi
Latest posts by Mikhail Surjadi (see all)
- Andalkan Teknologi Layar dan Baterai Terkini OPPO Reno4 Pro Siap Hadir di Indonesia 7 September 2020!! - August 31, 2020
- Google Nest Mini Hadir Resmi di Indonesia - February 28, 2020
- TikTok Luncurkan Kampanye #SamaSamaNyaman untuk Melawan Cyber Bullying - February 12, 2020