Bocoran Galaxy Note 8 Kembali Beredar, inikah Bentuk Aslinya ?

Bagi kalian pembaca setia GadgetApa pasti tahu dong kalau sebelumnya bocoran Galaxy Note 8 bisa dibilang cukup mengecewakan? Kali ini ada berita yang lebih meng-konfirmasi bocoran tersebut nih. Sudah siap kecewa?

Sebelum ponsel aslinya keluar biasanya pabrikan ponsel mengirimkan dummynya kepada perusahaan pembuat casing agar mereka bisa membuat casingnya terlebih dahulu, dan dari casingnya bisa dikira-kira seperti apa sih bentuk belakangnya dari ponsel tersebut.

Nah, bersumber dari Mobile Fun – perusahaan pembuat casing smartphone – akan ada 21 jenis casing baik yang berbahan kulit, softcase hingga yang ada ‘jendela’nya dan semua casing itu menunjukkan satu hal yang sama yakni fingerprint scanner di bagian belakang.

Sepertinya sayang sekali ya Samsung tidak bisa memindahkan fingerprint scanner ke bawah layar padahal itu salah satu fitur yang diprediksi hadir pertama kali di Samsung, tapi malah sekarang disalip oleh vivo dan (mungkin) iPhone 8.

Yah, apapun alasannya itu mungkin ini jalan yang terbaik untuk Samsung.

Facebooktwitterredditpinterestlinkedinmail
The following two tabs change content below.

Mikhail Surjadi

Penggemar gadget, penyuka makanan, hobi olahraga dan fotografi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *